TOY REVIEW: Pop Blocs Farm Animals Learning Toys

Selain buku, di Big Bad Wolf (BBW) ICE BSD 2018 kemarin aku juga beli beberapa mainan via jasa titip (jastip) BBW. Salah satu mainan yang mau aku share sekarang adalah Pop Blocs Farm Animals Learning Toys dari Melissa & Doug K’s Kids.

Kalo aku liat di website nya Melissa & Doug, satu set mainan ini terdiri dari 5 figurines: sapi, kuda, babi, domba, dan ayam. Tapi kalo yang aku dapet dari BBW ini satu set nya isinya cuma 3 figurines: sapi, kuda, dan babi. 

Pop Blocs Farm Animals Learning Toys ini adalah figurines hewan-hewan ternak yang bisa dibongkar pasang antara bagian tubuh depan (kepala) dengan bagian tubuh belakangnya (ekor). 

Bagian penghubungnya ini berupa knob-and-socket yang gampang banget dibongkar pasang sama toddler. Age recommendation nya adalah untuk anak-anak berusia 6 bulan ke atas. Manfaat dari mainan ini adalah untuk menstimulasi kemampuan visual dan motorik halus pada anak dan mengasah kekuatan jari-jari dan kedua tangan anak. Dan pastinya bermanfaat juga untuk memperkenalkan anak dengan nama dan bentuk hewan-hewan ternak.

Dari segi visual, bentuk mainan dan warnanya menarik. Dari segi safety juga mainan ini cukup aman ya aku rasa. Permukaannya halus, nggak ada bagian-bagian yang tajam, ukurannya cukup besar sehingga nggak mungkin masuk mulut, dan juga beratnya ringan. 

Untuk harganya, original price dari mainan ini kalo di website-nya sekitar Rp 250.000 (untuk satu set berisi 5 figurines). Tapi harga yang aku dapet di BBW untuk satu set berisi 3 figurines adalah Rp 65.000 (belum termasuk jastip).

Oke sekian review untuk kali ini. Masih ada review untuk 2 mainan lagi ya yang aku dapet di BBW..

Toy Review: Sound Puzzle

Kali ini aku mau coba review mainan anak berupa puzzle. Udah lama banget aku tertarik sama mainan anak dari brand Melissa & Doug dan baru kali ini nemu toko yang jualnya. 

Intro dulu ya agak panjang.. 🙊 Berawal dari kekecewaan yang berulang-ulang setiap kali beli wooden toy, entah itu kualitas kayunya yang nggak bagus, finishing nya yang kurang mulus dan rapi, pengecatannya yang nggak rapi, sampe pada ketahanannya yang kurang optimal, alias nggak tahan banting. 

Akhirnya aku cari-cari brand wooden toy di Pinterest dan nemu Melissa & Doug. Langsung liat-liat website nya dan makin tertarik! Maunya sih beli langsung dari website nya. Tapi galau: kalo mau free shipping, pasti bakalan kena pajak bea cukai. Kalo mau menghindari pajak bea cukai, belinya harus sedikit dan kena shipping fee. Antara rugi dan rugi 😂. 

Oke, jadilah aku cari-cari yang jual brand ini. Bandingin harganya dari tempat yang satu ke tempat yang lainnya. Sampe akhirnya nemu yang jual dengan harga paling reasonable. Karena sering kecewa dengan wooden toy yang dulu-dulu pernah dibeli, jadinya untuk trial pertama kali, aku beli satu mainan dulu dari Melissa & Doug ini. Ini dia:

Aku beli Sound Puzzle yang Vehicles, berhubung saat itu anakku lagi suka sama segala macam kendaraan. Itu yang di foto udah nggak mulus 100% karena udah sering dimainin dan dibanting-banting anakku, ya.. 

Menurut aku pribadi, kualitas kayunya cukup bagus meskipun bukan solid wood. Finishing nya rapi dan aman, nggak ada sharp edges. Pengecatannya rapi karena bukan pengecatan manual. Ketahanannya juga lumayan tahan banting, meskipun sering dibanting-banting anakku tapi masih tetep berfungsi dengan baik dan nggak patah. 

Sound puzzle ini membutuhkan 2 baterai ukuran AAA untuk bisa mengeluarkan bunyi. Supaya kita bisa mendengarkan bunyi kendaraannya, kita harus menempatkan potongan puzzle ini ke papan puzzle nya. Di papan puzzle nya juga ada gambar yang sama dengan gambar di potongan puzzle, sehingga memudahkan anak-anak untuk memasangkan potongan puzzle ke tempat yang benar. Suara yang keluar dari sound puzzle ini adalah suara asli kendaraan-kendaraan tersebut. Jadi bisa dapet pengalaman audio juga ya.. 

Minusnya dari mainan ini adalah: walaupun potongan puzzle nya kita pasangin di tempat yang salah, bunyi kendaraannya tetep keluar.. 😅 Hahaha.. 

Selain yang vehicles, sound puzzle ini juga tersedia dalam varian shapes, train, farm animal, zoo animals, pets, fire truck, dan musical instruments

Age recommendation untuk mainan ini adalah 2+ alias untuk anak 2 tahun ke atas. Tapi aku beliin mainan ini untuk anakku waktu dia umur 1 tahun lebih dikit. 😓 Kalo kamu mau tau lebih banyak tentang brand Melissa & Doug, kamu bisa cek websitenya di http://www.melissaanddoug.com ya.. Semoga blog post ini bermanfaat buat kamuuu.. 😊